Daerah

Pemda Bolmut Bangun Rumah Layak Huni Untuk Ayumin Van Gobel di Desa Sonuo, Sirajudin Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rumah Bersama TNI

BOLMUT,- Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara Dr. Sirajudin Lasena, SE, M.Ec.Dev., meletakkan Batu Pertama Pembangunan Baru / Rehab Rumah Layak Huni kepada Keluarga Bpk. Ayumin Van Gobel, di Desa Sonuo Kecamatan Boalangitang Barat, Minggu (21/17).

Dalam sambutan Pj Bupati Bolmut Dr Sirajudin Lasena menyampaikan bahwa kegiatan pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat kurang mampu ini merupakan Program Pemerintah di Tahun 2024 melalui Dinas Perkimtan dan juga bekerjasama dengan Kodim 1303 Bolaang Mongondow. “Semua program ini kami lakukan semata – mata untuk masyarakat Bolmu,” katanya.

Adapun Jumlah rumah yang di rehab masuk dalam APBD induk tahun 2024, Pemerintah menganggarkan kurang lebih 17 unit Rumah baru untuk 17 kepala keluarga dengan masa pekerjaan 50 hari kerja.

“Program ini terbagi di kecamatan Pinogaluman sampai dengan kecamatan Sangkub, Semoga di APBD Perubahan akan ada tambahan dana dari pemerintah pusat akan kita alokasikan untuk pembangunan rumah layak huni nantinya,” Sirajudin.
Selanjutnya, Pj Bupati Bolmut berharap kepada pemerintah desa dan masyarakat dapat membantu dalam proses pembangunan rumah layak huni ini.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Badan Perencanaan Daerah. Kadis Sosial, Kadis Perkimtan, Camat, Dandramil yang mewakili Pabung 1303 Bolmong, Pimpiman OPD lainnya, Sangadi dan Masyarakat Desa Sonuo. (*)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button